KEMENTERIAN AGAMA KOTA TANJUNGBALAI

Ber-akhlakul Karimah Serta Ber-fastabiqul Khairat.

KEMENTERIAN AGAMA KOTA TANJUNGBALAI

Ber-akhlakul Karimah Serta Ber-fastabiqul Khairat.

KEMENTERIAN AGAMA KOTA TANJUNGBALAI

Ber-akhlakul Karimah Serta Ber-fastabiqul Khairat.

KEMENTERIAN AGAMA KOTA TANJUNGBALAI

Ber-akhlakul Karimah Serta Ber-fastabiqul Khairat.

Cegah Virus Corona, Dinkes Tanjungbalai Ajak ASN Kemenag Cuci Tangan Dengan Baik dan Benar

Saat ini tengah marak tragedi Virus Covid-19 atau yang dikenal dengan Virus Corona yang mengguncang berbagai belahan dunia termasuk Indonesia. Dinas Kesehatan Kota Tanjungbalai bergerak cepat memberikan penyuluhan serta cara mencegah berkembangnya virus tersebut dengan cara mencuci tangan baik dan benar.

Bertempat dihalaman depan Kantor Kementerian Agama Kota Tanjungbalai, Dinkes Tanjungbalai melalui Kepala Seksi Promosi dan Pemberdayaan Masyarakat, Khairul Fazri, SKM, M. Kes, mendemontrasikan tata cara mencuci tangan dengan baik dan benar kepada seluruh ASN Kemenag Tanjungbalai, Senin (23/03).

Cegah Virus Corona, Dinkes Tanjungbalai Ajak ASN Kemenag Cuci Tangan Dengan Baik dan Benar

Ia mengatakan mencuci tangan dengan baik dan benar ialah terlebih dahulu menggunakan punggung tangan saat membuka keran air, kemudian dilanjutkan dengan membasahi telapak tangan menggunakan air dan sabun, dilanjutkan dengan membersihkan punggung tangan, sela-sela jari, kuku jari dan yang terakhir cuci keran air pakai sabun lalu matikan air. “Memberihkan tangan minimal 4 kali gosokan agar lebih bersih dan efisien,” tegasnya. 

Khairul Fazri juga menyarankan kepada ASN Kemenag Tanjungbalai agar selalu membawa perlengkapan diri saat bekerja seperti tisu basah ataupun hand sanitizer.

Selanjutnya ia mengatakan saat ini virus corona sudah menyebar luas di Indonesia, untuk itu Dinkes menghimbau kepada ASN Kemenag Tanjungbalai untuk membersihkan diri setelah pulang bekerja dengan mencuci tangan dan mandi dengan bersih supaya keluarga dirumah dapat terhindar dari virus tersebut. 

“Mari sama-sama kita persiapkan diri demi mencegah mewabahnya virus corona dengan mengingatkan kepada keluarga terutama anak-anak untuk tidak bermain keluar rumah, karena virus ini tidak kasat mata dan sifatnya mudah terjangkit. Untuk itu apa yang kami demontrasikan saat ini bisa dipergunakan dan diajarkan kepada keluarga untuk kesehatan dan keselamatan kita bersama,” ungkap Khairul Fazri.   

Kakankemenag Hadiri Acara Pembukaan MTQN Ke-52 Tingkat Kota Tanjungbalai

Perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) yang Ke-52 Tahun 2020 tingkat Kota Tanjungbalai secara resmi dibuka oleh Walikota Tanjungbalai, H. M. Syahrial, SH, MH yang ditandai dengan membunyikan sirine dan pemukulan alat musik perkusi, Senin (09/03).

Kakankemenag Hadiri Acara Pembukaan MTQN Ke-52 Tingkat Kota Tanjungbalai

Acara malam pembukaan MTQN tingkat Kota Tanjungbalai diselenggarakan di Alun-alun Kota Tanjungbalai yang beralamatkan di jalan Pahlawan Kecamatan Tanjungbalai Selatan. Rangkaian acara ini berlangsung selama 4 hari mulai tanggal 09 s/d 12 Maret 2020.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tanjungbalai, H. Al Ahyu, MA bersama Kasubbag TU dan Kepala Seksi hadir pada acara malam pembukaan. Hadir pula segenap pimpinan Forkopimda, Kepala OPD, perwakilan ASN, para peserta MTQ, organisasi kepemudaan, KNPI, TNI/Polri, Instansi Vertikal dan masyarakat Kota Tanjungbalai.

Walikota Tanjungbalai dalam bimbingannya mengatakan MTQN Ke-52 Tahun 2020 tingkat Kota Tanjungbalai selama 4 hari ini semoga berjalan dengan lancar dan sukses serta menghasilkan qori qoriah yang handal, cikal bakal mewakili Kota Tanjungbalai dalam ajang mengikuti MTQ ke tingkat Provinsi dan Nasional serta tidak menutup kemungkinan ke tingkat yang lebih tinggi lagi.

Syahrial juga mengapresiasi kepada seluruh lapisan masyarakat yang telah memeriahkan acara MTQN ini, baik yang mengikuti pawai ta’ruf siang tadi maupun yang datang pada malam pembukaan.

Syahrial berharap kepada peserta dapat tampil dengan maksimal dihadapan dewan hakim. Dan kepada dewan hakim diharapkan dapat bersikap netral, sehingga siapa yang terbaik maka itulah yang dijadikan juara. “Kita harapkan hasil MTQ tahun ini lebih baik dari tahun sebelumnya”, pungkasnya.

Kakankemenag Dilantik Menjadi Koordinator Dewan Hakim MTQN Tingkat Kota Tanjungbalai

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tanjungbalai, H. Al Ahyu, MA dilantik oleh Walikota Tanjungbalai, H. M.Syahrial, SH,MH menjadi Koordinator Dewan Hakim pada pergelaran Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) yang Ke-52 Tahun 2020 tingkat Kota Tanjungbalai yang berlangsung di Aula Pemdopo Rumah Dinas Walikota Tanjungbalai, Senin (09/03). 

Kakankemenag Dilantik Menjadi Koordinator Dewan Hakim MTQN Tingkat Kota Tanjungbalai

Walikota Tanjungbalai juga melantik dewan hakim dari masing-masing cabang yang dipertandingkan pada MTQN Ke-52 tahun ini.

Dalam sambutannya Syahrial mengatakan pelantikan dan bai’at dewan hakim MTQN Ke-52 tahun 2020 yang baru dilaksanakan ini adalah pengukuhan terhadap para dewan hakim sebagai figur yang terpercaya dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang akan menentukan hasil penampilan para peserta dari berbagai cabang pada pelaksaan MTQN ini.

Ia juga mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas kesedian para ustadz dan ustadzah menerima amanah atau tugas dan tanggung jawab yang kami berikan. Tugas dan tanggung jawab tersebut tentunya tidak mudah karena berkaitan dengan harapan banyak pihak.

“Namun saya yakin sebagai sosok yang telah memiliki pengetahuan yang mapan dibidangnya, para ustadz dan ustadzah Dewan Hakim akan melaksanakan tugas dan kewajiban yang diberikan secara profesional dan amanah,” lanjut Walikota.

Pemerintah Kota Tanjungbalai secara penuh melimpahkan tugas dan tanggung jawab penilaian terhadap para peserta MTQN Ke-52 kepada pada dewan hakim sekaligus akan bekerja tanpa ada intervensi oleh pihak manapun dalam melakukan penilaian sesuai dengan motto kami, yaitu “Kerja Cerdas, Kerja Keras, Kerja Tuntas dan Kerja Ikhlas”, pengkas Wakil Walikota.

Hasil dari pelaksanaan MTQN tersebut nantinya akan menjadi bahan evaluasi Pemerintah Kota Tanjungbalai sebagai indikator keberhasilan pelaksanaan program pembinaan umat beragama dalam rangka pembangunan iman dan taqwa di Kota tanjungbalai untuk mewujudkan “Masyarakat Yang Berprestasi, Religius, Sejahtera, Indah dan Harmonis (BERSIH)” di Kota tanjungbalai.

Untuk itu Walikota Tanjungbalai berharap kepada seluruh Dewan Hakim agar dapat bekerja dengan jujur, amanah, objektif dan penuh rasa tanggung jawab kepada Allah SWT dan ikhlas dalam berbuat.

Pengesahan Hibah Tanah Kemenag Tanjungbalai Oleh DPRD Kota Tanjungbalai

Tapak perkantoran Kantor Kementerian Agama Kota Tanjungbalai kini sudah disahkan menjadi hak milik Kemenag Tanjungbalai oleh pihak Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungbalai dalam rapat Paripurna DRPD Kota Tanjungbalai yang berlangsung di Aula DRPD Kota Tanjungbalai, Senin (09/03).

Pengesahan Hibah Tanah Kemenag Tanjungbalai Oleh DPRD Kota Tanjungbalai

Adapun sejumlah instansi yang dulunya hanya sebagai bangunan pinjam pakai kini sudah dihibahkan oleh Pemerintah Kota Tanjungbalai menjadi hak milik yakni, Kantor Kementerian Agama Kota Tanjungbalai, Badan Pengawas Obat dan Makanan (POM), Kantor KUA Kecamatan Tanjungbalai Selatan, Stasiun Pemancar RRI dan perumahan komplek Dan Lanal Tanjungbalai Asahan.

Rapat paripurna yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Tanjungbalai,Tengku Eswin, ST dihadiri oleh Walikota Tanjungbalai, H. M. Syahrial, SH, MH, Wakil Ketua DPRD Tanjungbalai, Drs. H. Syahrial Bakti, SH, sederet unsur Forkopimda, seluruh anggota DPRD dan Ketua Fraksi, Kepala Dinas, Camat, Lurah, OPD dan beberapa insan Pers Tanjungbalai.

Dihadapan seluruh peserta rapat, Walikota Tanjungbalai dalam sambutannya mengatakan hibah daerah yang akan diberikan ini berdasarkan usulan yang disampaikan oleh pemohon kepada Pemko Tanjungbalai yang dimana usulan tersebut dari Kementerian Agama Kota Tanjungbalai selama 6 (enam) tahun mulai dari tahun 2014 hingga 2019 secara terus menerus dan Alhamdulillah hari ini sudah disahkan.

“Sama-sama kita ketahui bahwa Kantor Kemenag Tanjungbalai yang terletak di jalan Jenderal Sudirman sangat memungkinkan untuk pengembangan pembangunan guna menyiarkan syariat-syariat agama serta dapat menjadi wadah untuk mentolerir konflik-konflik agama,” katanya.

Selanjutnya Syahrial mengatakan Pemerintah kota Tanjungbalai mengucapkan ribuan terima kasih kepada Ketua DPRD dan seluruh jajaran DPRD Tanjungbalai yang telah bersedia melakukan rapat dalam membahas hibah tanah daerah ini sehingga dari lima usulan yang kami sampaikan kepada DPRD mendapat persetujuan hibah tanah.

Pelaksanaan UAMBN-BK MAN Tanjungbalai Resmi Dibuka Kakankemenag

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tanjungbalai, H. Al Ahyu, MA didampingi Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, H. Ahmad Zais, S.Ag dan Pengawas Tk. Madrasah, Yuninda Sitorus, S.Pd.I serta Saidah, MA membuka secara resmi pelaksanaan Ujian Akhir Madrasah Berstandart Nasional Berbasis Komputer (UAMBN-BK) Tahun 2020 di MAN Kota Tanjungbalai, Senin (09/03).

Pelaksanaan UAMBN-BK MAN Tanjungbalai Resmi Dibuka Kakankemenag

Kepala MAN Tanjungbalai, Khoirul Amri Hasibuan, S.Pd, M.Pd dalam laporannya menyampaikan pelaksanaan ujian ini akan dijadwalkan selama 3 hari mulai dari hari Senin 09 Maret s/d Rabu 11 Maret 2020 dengan jumlah peserta sebanyak 598 orang yang terdiri dari delapan Madrasah Aliyah Negeri dan Swasta se Sub Rayon 04 MAN Tanjungbalai.

Selanjutnya Khoirul Amri menambahkan seluruh siswa peserta UAMBN-BK saat menghadapi ujian jangan lupa untuk memanjatkan doa kepada Allah SWT agar mentralisir dan menenangkan konsentrasi. “Perhatikan secara cermat seluruh isi soal yang ada pada komputer maupun laptop, dengan begitu seluruh soal akan terjawab dengan mudah,” ungkapnya.

Disamping itu Kakankemenag Tanjungbalai dalam arahan dan bimbingannya menyampaikan bahwa dalam mengikuti ujian ini diharapkan kepada seluruh peserta ujian harus memiliki mental yang kuat serta semangat dan optimis agar kelak apa yang diinginkan para siswa akan mudah tercapai. Ujian ini bukan merupakan ajang kompetisi menang atau kalah, tetapi ujian ini untuk mencapai kesuksesan bersama dan sama-sama juara.

Selanjutnya Al Ahyu juga menambahkan pelajari trik-trik menjawab soal ujian dengan baik dan benar agar waktu ujian dapat dimaksimalkan dengan baik dan semua jawaban terisi. “Dan tak kalah pentingnya adalah mejaga kesehatan sehingga bisa mengikuti ujian ini dengan baik sampai selesai,” tambahnya.

Al Ahyu mengucapkan terima kasih kepada panitia penyelenggara, para pengawas, proktor dan seluruh unsur yang terlibat dalam mensukseskan pelaksanaan UAMBN-BK ini. Atas jasa dan pengabdian kita semua mewujudkan pelaksanaan UAMBN-BK yang aman, tertib dan bermutu demi citra Madrasah dan Kementerian Agama. 

 “Kepada anak didik kami ucapkan selamat mengikuti ujian, mudah-mudahan semuanya sukses, berhasil dan yang terpenting utamakan prestasi dan kejujuran,” tutupnya.

Semarak MTQN Ke-52, Kemenag Tanjungbalai Ikuti Pawai Ta’aruf

Pawai Ta'aruf yang diikuti sejumlah kalangan dan kontingen/kafilah dari enam kecamatan mengawali penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional tingkat Kota Tanjungbalai yang Ke-52 Tahun 2020 disambut antusias masyarakat, Senin (09/03).

Semarak MTQN Ke-52, Kemenag Tanjungbalai Ikuti Pawai Ta’aruf

Barisan pawai dilepas dari Masjid Raya Sultan Ahmadsyah menuju lokasi pelakasanaan MTQ di Lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah atau Alun-alun Kota Tanjungbalai yang beralamatkan di jalan Pahlawan Kecamatan Tanjungbalai Selatan.

Para peserta pawai ta'aruf yang terdiri dari kalangan pelajar, guru, Ormas, ASN Kemenag Tanjungbalai, Instansi Vertikal dan SKPD Pemko Tanjungbalai yang diawali dengan defile marching band, melintasi Jalan Sudirman, Jalan S. Parman dan berakhir di Alun-alun Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah.

Dimimbar kerhormatan, barisan  disambut Walikota Tanjungbalai, H. M Syahrial, SH, MH didampingi Ketua TP-PKK, Hj. Sri Silvisa Novita, Wakil Walikota, Drs. H. Ismail dan Istri, Kakankemenag Tanjungbalai, H. Al Ahyu, MA serta sederet unsur Forkopimda Tanjungbalai.

Kabag Sosial Sekdakot Tanjungbalai, M.Yunan mengatakan, MTQN Ke-52 Tingkat Kota Tanjungbalai tahun ini dikuti kafilah dari enam Kecamatan se Kota Tanjungbalai. MTQ ini juga diselenggarakan mulai tanggal 9 Maret dan penutupan pada Kamis 12 Maret 2020.

“Cabang yang dilombakan, antara lain, Tilawatil Qur’an, Hifzil Qur’an, Tafsir Qur’an, Khattil Qur’an, Fahmil Qur’an dan Syarhil Qur’an,” kata Yunan.

14 Operator Madrasah Tanjungbalai Adakan Sosialisasi Persiapan UMBK

Sebanyak 14 Operator (proktor dan teknisi) Madrasah Kota Tanjungbalai melaksanakan sosialisasi Ujian Madrasah Berbasis Komputer (UMBK) di Ruang Lab Madrasah Perguruan Gubahan Islam. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan operator sekaligus melihat kesiapan madrasah dalam menghadapi UMBK mendatang, Rabu (04/03).

14 Operator Madrasah Tanjungbalai Adakan Sosialisasi Persiapan UMBK

14 Operator tersebut berasal dari 6 (enam) orang Madrasah Aliyah dan 8 (delapan) orang dari Madrasah Tsanawiyah Negeri dan Swasta.

Adapun Narasumber antara lain : Muhammad Anshori, Shaiful Hidayah, Guntur Satria Tambunan, Ismadi Putra dan Penaggung Jawab Gunawan Sinaga sebagai perwakilan Kasi Pendidikan Madrasah Kota Tanjungbalai.

Materi sosialisasi ini terkait pelaksanaan UMBK yakni, cara instalasi/setting server, cara sinkronisasi UMBK serta pembuatan soal sekaligus upload soal.

Muhammad Anshori mengatakan, agar pelaksanaan UMBK berlangsung lancar tanpa ada kesalahan, para operator madrasah harus selalu menjalin komunikasi intens di dalam ruang lingkup grub Media Sosial yang sudah di buat saat ini.

“Dengan berbagai upaya ini, semoga sosialisasi persiapan UMBK ini dapat meminimalisir kesalahan-kesalahan yang ada, sehingga tidak merugikan pelajar yang mengikuti UMBK nanti,” katanya.